Cara Mengajukan serta Mengaktifkan Layanan Super Seller di Bukalapak

    Halo teman-teman di artikel lain penulis pernah mengatakan agar berjualan lebih maksimal dan lebih meningkat engagementnya maka Marketplace harus di lengkapi serta dimaksimalkan dengan fitur-fitur penunjang; entah itu Tokopedia, Shopee, Lazada dan semacamnya.

    Termasuk salah satu fitur penunjang yang bisa kita manfaatkan itu adalah dengan cara mengaktifkan Super Seller yang ada di Bukalapak dan disediakan untuk para kalian yang ingin berjualan di Bukalapak. Tanpa basa-basi yuk kita bahas tutorialnya.

    Tutorialnya :

1. Silahkan buka Bukalapak Seller melalu browser kalian masing-masing dan pastikan sudah mendaftar.

2. Setelah berhasil masuk, selanjutnya kalian akan dihadapkan pada tampilan Dashboard Seller kalian masing-masing. Di menu sebelah kiri terlihat ada menu bertuliskan 'Aktifkan Super Seller' dan klik menu tersebut.


3. Muncul lagi tampilan seperti dibawah ini, silahkan klik pada tulisan 'Daftar Super Seller'. Jadi, kita harus daftar dulu untuk bisa menikmati fitur-fitur Super Seller.


4. Lantas kalian akan dialihkan ke halaman Bukalapak lain; seperti gambar dibawah ini. Silahkan kalian klik lagi di 'Upgrade ke Super Seller'.


5. Maka muncul jendela Pop-up kecil dengan tampilan seperti dibawah ini. Teman-teman bisa centang 2 kolom yang ada agar bisa lanjut ke prosedur selanjutnya. Jika sudah tercentang semua silahkan klik 'Aktifkan Super Seller'.


6. Selanjutnya kalian akan dialihkan lagi untuk mengakses dan mengisi Google Form. Silahkan isikan sesuai dengan data kalian masing-masing.


7. Selamat! Proses pengaktifan Super Seller kalian sudah berhasil dilakukan. Silahkan menunggu beberapa hari dan tingkatkan penjualan kalian hingga mencapai skor kurang lebih 75 agar Badge Super Seller bisa tampil di tampilan lapak dan mendapatkan prioritas pencarian Bukalapak.

    Dengan mengaktifkan fitur Super Seller ini diharapkan Marketplace kalian akan semakin laris pembeli karena akan ada berbagai macam keuntungan yang bisa kalian dapatkan mulai dari Gratis ongkir hingga 20rb, Peningkatan transaksi hingga 15 kali lipat dan Voucher cashback eksklusif.

    Tentunya dengan memenuhi Syarat dan ketentuan dari Bukalapak yang bisa kalian akses di Seller Center atau melalui Whatsapp resmi Bukalapak. Mungkin Saya cukupkan disini saja tulisan pada artikel ini, jika ada kendala atau masalah bisa kalian cantumkan di kolom komentar dibawah.

Sekian dan Semoga bermanfaat 🌟

Post a Comment for "Cara Mengajukan serta Mengaktifkan Layanan Super Seller di Bukalapak"